Tips Hemat Belanja Saat Midnight Sale

Tips Hemat Belanja Saat Midnight Sale - Tidak terasa lebaran sebentar lagi tiba. Pada umumnya, lebaran di Indonesia identik dengan sesuatu hal yang baru. Ya, selain pribadi yang kembali baru lagi, sebagian orang juga sangat mengupayakan semua kebutuhan lainnya yang berhubungan dengan lebaran juga harus baru. Mulai dari pakaian, sandal, sepatu, dan sebagainya.
Tips Hemat Belanja Saat Midnight Sale
Tips Hemat Belanja Saat Midnight Sale 

Dengan begitu, beberapa pusat perbelanjaan atau mall sangat mendukung masyarakat untuk menyambut hari lebaran tersebut dengan mengadakan diskon besar-besaran yang akan berlangsung pada waktu tertentu saja atau momen ini biasa disebut dengan midnight sale.

Bagi sebagian masyarakat jika mendengar diskon 20% saja, langsung membeli barang tersebut. Apalagi ini mendengar kata midnight sale yang diskonnya besar-besaran hingga mencapai 70%, sudah bisa dipastikan hampir semua masyarakat memanfaatkan momen tersebut dengan berbondong-bondong mengunjungi mall dan memborong barang belanjaan yang diskon. Nah, agar bisa hemat dan mendapatkan untung lebih, berikut terdapat beberapa tips yang bisa diterapkan ketika ingin berbelanja kebutuhan lebaran saat midnight sale.

1. Ketahui Jadwal dan Lokasi Midnight Sale

Midnight sale memang menjadi surga dunia bagi semua masyarakat yang memiliki hobi belanja. Apalagi sebagian besar umat islam sebentar lagi akan merayakan lebaran, tentunya ingin membeli kebutuhan lebaran terutama pakaian baru untuk keluarganya.

Namun, perlu diketahui bahwa midnight sale hanya berlangsung pada tanggal tertentu saja dan tidak semua mall atau pusat perbelanjaan mengadakan diskon besar-besaran tersebut. Maka, agar tidak salah jadwal dan salah mengunjungi mall, sebaiknya ketahui terlebih dahulu jadwal dan lokasi yang mengadakan midnight sale.

2. Tentukan Kebutuhan dan Budget Belanja


Siapa sih yang tidak tergiur dengan midnight sale yang diskonnya lebih dari 50%, bahkan mencapai 70% lebih? Pastinya tidak sedikit orang yang terlena dengan diskon atau potongan harga besar-besaran tersebut, sehingga apa saja yang dilihat pasti ingin dibelinya. Padahal barang-barang itu belum tentu akan digunakan atau tidak. Hal ini justru akan membuat Anda merugi.

Hindarilah hal tersebut dengan menentukan kebutuhan yang ingin di beli sejak awal. Bila perlu, tidak ada salahnya catat barang belanjaan di note smartphone. Jangan lupa sertakan jumlah budget yang ingin dibelanjakan. Dengan begitu, Anda akan terhindar dari pemborosan saat belanja.

3. Datang Lebih Awal


Pada umumnya, pusat perbelanjaan atau mall yang mengadakan midnight sale hanya berlansung pada jam tertentu saja, yaitu biasanya dimulai pada pukul 20.00 WIB hingga 24.00 WIB.  Bila Anda dan keluarga atau teman-teman sudah memutuskan tanggal dan lokasi mall yang akan dikunjungi, sebaiknya datanglah lebih awal sekitar setengah jam hingga 1 jam sebelum midnight sale dimulai. Sebab, akan ada banyak orang yang akan berburu barang belanjaan dan sudah dipastikan jalan menuju lokasi juga akan macet total.

4. Survey Barang Terlebih Dahulu


Sudah sampai dilokasi, jangan hanya duduk di bangku tunggu atau restoran saja. Lebih baik lakukan survey barang belanjaan yang akan dibeli di beberapa toko. Bila perlu tentukanlah satu toko yang sudah pasti tersedia semua barang belanjaan yang diinginkan seperti pakaian, sendal, sepatu dan lainnya, sehingga tidak perlu repot untuk pindah-pindah ke toko lain.

Biasanya saat melakukan survey, tidak sedikit orang yang mengalami kesulitan untuk menentukan pilihan barang yang dibeli. Daripada bingung, tidak ada salahnya Anda keep barang tersebut. Jika nantinya berubah pikiran tidak jadi membeli karena menemukan yang lebih bagus, cukup kembalikan saja barangnya ke tempat semula.

Kedua hal ini perlu dilakukan, agar ketika Anda berburu belanjaan saat midnight sale bisa menghemat waktu dan terhindar dari kehabisan atau kehilangan barang yang diinginkan.

5. Cek Tag Price dengan Teliti


Sudah mengambil barang belanjaan, ternyata ketika sudah dikasir barangnya tidak ada diskon. Nah, kejadian tersebut banyak dijumpai masyarakat. Mungkin saja karena kelalaian pegawai saat mengurusi semua barang diskon sehingga ada pula tag price produk yang belum diganti.

Untuk menghindari hal itu, sebaiknya cek kembali tag price setiap produk yang diinginkan. Jangan sungkan jika ingin menanyakan kepada pegawai yang bertugas masalah harga diskon yang tertera pada tag price.

6. Cek Kondisi Barang

Semua barang yang dijual, mulai merek menengah hingga ternama saat midnight sale memang sangat murah dengan diskon yang besar. Namun, jangan sampai Anda terbawa oleh hawa nafsu ketika berbelanja, sehingga mengabaikan pengecekan barang kembali.

Pastikan barang yang diinginkan masih dalam kondisi baru dan bagus tanpa adanya goresan, noda atau rusak sedikitpun. Sebab, tidak dapat dipungkiri pastinya lebih dari satu orang yang mencoba barang tersebut dan bisa saja rusak walau hanya sedikit.

Berbelanja saat midnight sale memang bikin untung karena potongan harga yang menggiurkan. Tapi, Anda juga bisa mendapatkan untung lebih saat menggunakan kartu kredit ketika ingin bayar belanjaan midnight sale nanti. Apalagi, bila situasinya Anda ingin membeli barang idaman yang lagi sale tapi THR belum cair, maka bayar dulu pakai kartu kredit yang jelas lebih untung. Sebab, bisa di bayar di kemudian hari, ditambah lagi bisa saja mendapatkan promo, cashback, atau diskon tambahan lagi! Pastinya, Anda makin happy saat bertransaksi dengan kartu kredit saat midnight sale nanti.

Post a Comment (0)
Previous Post Next Post